Welcome

Delete this widget from your Dashboard and add your own words. This is just an example!

Explore Indonesia

Kamis, 01 Juni 2017

Wisata keren di Indonesia


1. Gunung Semeru


     Gunung Semeru merupakan gunung tertinggi di Pulau Jawa, dengan puncaknya Mahameru, 3.676 meter dari permukaan laut (mdpl). Gunung Semeru juga merupakan gunung berapi tertinggi ketiga di Indonesia setelah Gunung Kerinci di Sumatera dan Gunung Rinjani di Nusa Tenggara Barat.
Kawah di puncak Gunung Semeru dikenal dengan nama Jonggring Saloko. Gunung Semeru secara administratif termasuk dalam dua wilayah kabupaten, yakni Kabupaten Malang dan Kabupaten Lumajang, Provinsi Jawa Timur. Gunung ini termasuk dalam kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.
      Tanah tertinggi di pulau Jawa, Ranu Kumbolo, Soe Hok Gie, dan Film 5 cm. mungkin inilah beberapa kata yang terlintas dalam pikiran saat ini ketika kamu mendengar kata “Semeru”. Ada beberapa tempat yang menarik yang harus dikunjungi saat mendaki gunung Semeru yaitu, Ranu Kumbolo, Ranu Pani, Tanjakan Cinta, Kalimati, Arcopodo, dan yang terakhir adalah puncak Gunung Semeru beserta kawah Jonggring Saloko.

2. Pantai Senggigi
     Senggigi adalah tempat wisata yang terkenal di Lombok. Letaknya di sebelah barat pesisir Pulau Lombok. Pantai Senggigi memang tidak sebesar Pantai Kuta di Bali, tetapi seketika kita berada di sini akan merasa seperti berada di Pantai Kuta, Bali. Memasuki area pantai Senggigi, wisatawan seta merta disapa oleh lembutnya angin semilir yang menenangkan. Panorama pantai yang amat cantik dengan air laut warna biru begitu jernih berpadu dengan susunan warna pasir pantai hitam dan putih yang menarik. Ditambah lagi corak panorama gunung dengan udara sejuk bakal membuat kalian takjub melihat keindahan pantai di pesisir sisi barat Lombok itu.


     Pantai Senggigi menyuguhkan wisata menarik untuk Anda yang menyukai laut sebagai pilihan destinasi untuk berekreasi. Perjalanan ke Senggigi Lombok mampu menghadirkan pengalaman wisata yang diyakini akan membuat Anda rindu untuk mengunjunginya kembali.

3. Pulau Komodo
    Pulau Komodo terletak di Kepulauan Nusa Tenggara. Pulau Komodo dikenal sebagai habitat asli hewan komodo. Pulau ini juga merupakan kawasan Taman Nasional Komodo . Kawasan ini terletak di Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur, Indonesia.


    Selain komodo, pulau ini juga menyimpan eksotisme flora yang beragam, pohon kayu sepang yang oleh warga sekitar digunakan sebagi obat dan bahan pewarna pakaian, pohon nitak (sterculia oblongata) ini di yakini berguna sebagai obat dan bijinya gurih serta enak seperti kacang polong.
    Pulau Komodo sangat mengesankan , menelusuri pulau yang eksotis, menyelami birunya laut, dan bermandikan cahaya mentari sambil melihat jejak-jejak kehidupan masa lalu yang terpelihara dan akan menjadi bagian dari ragam keindahan Indonesia.

4. Kawah Ijen
     Kawah Ijen terletak di puncak Gunung Ijen yang merupakan salah satu dari rangkaian gunung berapi di Jawa Timur seperti Bromo, Semeru, dan Merapi. Kawasan Wisata Kawah Ijen atau Cagar Alam Taman Wisata Ijen terletak di wilayah Kecamatan Licin, Kabupaten Banyuwangi dan Kecamatan Klobang, Kabupaten Bondowoso.
      Kawah Ijen terletak di ketinggian 2.368 meter di atas permukaan laut. Yang menarik adalah kawah ini terletak di tengah kaldera yang terluas di Pulau Jawa. Ukuran kaldera sekitar 20 kilometer. Ukuran kawahnya sendiri sekitar 960 meter x 600 meter dengan kedalaman 200 meter. Kawah ini berada di kedalaman lebih dari 300 meter di bawah dinding kaldera.



    Kawah ini merupakan danau yang besar berwarna hijau kebiruan dengan kabut dan asap belerang yang sangat memesona. Selain itu, udara dingin dengan suhu 10 derajat celcius, bahkan bisa mencapai suhu 2 derajat celcius, akan menambah sensasi tersendiri. Berbagai tanaman yang hanya ada di dataran tinggi juga dapat Anda temukan, seperti Bunga Edelweis dan Cemara Gunung.                Kawasan Kawah Ijen digunakan untuk kegiatan penambangan belerang tradisional. Para penambang dengan berani mendekati danau untuk menggali belerang dengan peralatan sederhana lalu dipikul dengan keranjang.

5. Istana Siak Sri Indrapura
Kesultanan Siak Sri Indrapura berdiri di tepian Sungai Siak, Riau. Pusat pemerintahannya berada di Istana Asherayah Hasyimiyah yang demikian megah. Berdiri di atas lahan seluas 32 ribu meter persegi, istana ini dibangun pada tahun 1889 dan selesai 1893.Kerajaan Siak Sri Indrapura merupakan kerajaan Melayu Islam semula bernama Kerajaan Buatan, didirikan tahun 1725 oleh Sultan Abdul Jalil Rahmat Syah. Beliau digantikan oleh putranya bernama Tengku Buang Asmara Tengku Mahkota bergelar Sultan Abdul Jalil muzoffar Syah yang memerintah tahun 1746-1765. Pada tahun 1750 ibukota kerajaan Buantan dipindah ke Mempura dan bergantilah nama Kerajaan buatan menjadi Kerajaan Siak Sri Indrapura.

   Banyak fakta serta mitos didalam istana siak yang indah nan megah ini yaitu,
a. Koleksi alat music komet yang hanya ada 2 didunia.
b. Berangkas jadul yang tak bisa dibuka hingga saat ini.
c. Cermin awet muda.
d. Bangunan disekitar kompleks yang ketinggiannya tidak boleh melebihi tinggi istana.


Demikian destinasti wisata yang ada diindonesia yang ingin sekali saya kunjungi. semoga anda yang membaca juga tertarik:-)

0 komentar:

Posting Komentar